MENINGKATKAN KOMPETENSI MAHASISWA DI ERA DIGITAL: KULIAH TAMU PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA KAMPUS UNESA 5

Pada tanggal 9 November 2024, Program Studi S1 Pendidikan Matematika Kampus Universitas Negeri Surabaya (UNESA) 5 sukses menggelar kuliah tamu yang menghadirkan Dr. Lismawati, M.Pd., Kepala Dinas Pendidikan Kota Madiun. Kuliah tamu bertemakan “Transformasi Pembelajaran Matematika: Mengintegrasikan Teknologi dan Kreativitas dalam Mengembangkan Edukasi Lebih Jitu” ini dibuka oleh Prof. Dr. Sarmini, M.Hum., selaku Direktur Kampus UNESA 5, dan diikuti oleh seluruh dosen serta mahasiswa S1 Pendidikan Matematika Kampus UNESA 5.
Dalam kesempatan tersebut, Dr. Lismawati, M.Pd. menyampaikan materi inspiratif mengenai kemajuan teknologi dari sudut pandang dunia pendidikan. Beliau memaparkan berbagai tantangan yang dihadapi dunia pendidikan saat ini, seperti perubahan teknologi yang pesat dan disrupsi digital. Integrasi teknologi dan kreativitas dalam pembelajaran matematika menjadi kunci untuk menciptakan pengalaman belajar yang lebih menarik. Beliau juga mengingatkan kepada kita untuk mendidik peserta didik sesuai dengan zaman mereka.
"Kita harus mempersiapkan diri untuk menghadapi perkembangan teknologi. Mengapa? Karena jika kita tidak siap, kita akan tertinggal dan tersingkir. Namun, perlu diingat bahwa teknologi tidak akan pernah sepenuhnya menggantikan dunia pendidikan. Sebagai manusia, kita memiliki empati dan nilai-nilai kemanusiaan yang tidak dapat dimiliki oleh mereka (teknologi). Oleh karena itu, mari kita persiapkan diri dengan sebaik-baiknya agar mampu bersaing dan tetap relevan di tengah kemajuan teknologi."
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan inspirasi bagi mahasiswa S1 Pendidikan Matematika maupun dosen. Kuliah tamu bersama Dr. Lismawati, M.Pd. ini merupakan salah satu upaya nyata dari Program Studi Pendidikan Matematika Kampus UNESA Kampus 5 untuk berkontribusi positif dalam pengembangan pendidikan di Indonesia.
#UNESASATULANGKAHDIDEPAN #MATRIKA #KAMPUSUNESA5MELEJIT
Penulis: Zulfa Fahra Anaysa
Editor: Tim Website P.MAT